Melihat Perkembangan Sambung Pucuk

Dua minggu lalu penyambungan melalui tempel samping pada RootStock Ara lokal sudah dilakukan, tinggal sekarang mengamati bagaimana perkembangannya berhasil atau tidak. Melihat perkembangan  sambung pucuk pada tanaman Tin (Ficus Carica) dengan batang bawah ara lokal (Ficus Racemosa) maka ada dua pokok yang menunjukkan ada kemajuan positip.

Kalau biasanya saya menyambung dibatang yang dipotong pucuknya, maka kali ini dirubah, mencoba menyambung disamping batang ara lokal, dan pucuk Tin dari berbagai jenis. Namun dua yang tampak ada muncul daun di pucuk Tin sambungan tersebut.

Dari percobaan saya kepada ara lokal yang dipotong pucuknya lalu disambung langsung dibagian ujung nya, maka pada akhirnya menjadi basah dan busuk begitu seminggu kemudian tanpa ada kemajuan positip misalnya ada pertumbuhan daun baru. Tetapi tidak sama sekali, malahan menjadi busuk dan mati.

Sedang sambungan pada samping batang ara lokal lebih memberikan harapan, terbukti pada dua pokok percobaan saya ini semua menunjukkan ada keluar daun baru, meski belum nempel betul ya. Akan tetapi tidak ada tanda akan busuk.

Setelah saya amati secara seksama maka diketahui bahwa :

  • Sambungan Samping lebih memberikan peluang batang utama pokok ara

    lokal untuk tetap tumbuh normal, meskipun dilukai disampingnya.
  • Pengikatan pucuk Tin yang ditempel disamping batang ara lokal tidak perlu kuat kuat, biasa saja normal dan mengikuti pada luka yang sudah dibuat. Ketika dilukai ada getah dan akan dapat menempel di batang ara lokal, asalkan waktu melukai ara lokal jangan kelamaan didiamkan.
  • Dua dua pokok yang dilukai jangan eklamaan didiamkan, akan berbuah basah berair yang menyebabkan tidak nempel dan menjadi busuk.
  • Sebaiknya dilakukan pada waktu setelah matahari condong turun, sore hari, sebab keluarnya getah atau air setelah terluka pada batang ara lokal tidak banyak dan pucuk Tin dapat nempel, dengan begitu segera ditutup dengan palstik wrap.
  • Jaga penempelan pucuk Tin itu jangan sampai terkena air siraman, ya dengan rapi menutup dengan plastik wrap tadi.
  • Jangan menghabisi ranting lain di ara lokal sebelum sambungan pucuk Tin nempel kuat betul betul di batang ara lokal.
  • Percobaan saya baru jalan minggu ke tiga, namun sudah keluar daun Tin baru

 

Dalam percobaan sambung pucuk Tin pada batang ara lokal ini sudah jalan minggu ketiga, semoga masih ada harapan hidup terus pucuk Tin itu.

Saya belum tahu bagaimana nanti dapat nempel betul betul atau tidak, karena melihat informasi pakar yang sudah sudah ada yang sukses ada yang gagal.

Meski begitu belum pernah lihat mana buah yang dihasilkan dari batang sambungan semacam ini. 

Tulisan ini sebagai sambungan dari Sambung Tin Di Ara


0 Response to "Melihat Perkembangan Sambung Pucuk"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel