ISOMAN MEMBUAT HARUS KREATIF DI RUMAH
Di kala wabah pandemi Covid 19 melanda di berbagai daerah di Indonesia dan di seluruh penjuru dunia, yang tercatat lebih dari 225 negara terdampak virus tersebut. Ada yang parah , ada yang biasa saja dan ada yang sangat ringan. Banyak cara usaha untuk memutus matarantai penyebaran virus yang sangat cepat menular itu, salah satunya Isolasi mandiri dan isoman membuat harus kreatif di rumah.
Salah satu usaha untuk mencegah dan memutus penyebaran virus yang konon dapat mematikan ini adalah tetap tinggal di rumah dan memakai masker, mencuci tangan dan mengurangi tatap mukan dan menjauhi kerumunan.
Work From Home adalah solusi bagi pekerja kantoran, bahkan sistim 2 weeks on, 2 weeks off. Yang demikian itu membuat banyak perobahan terhadap situasi kebiasaan di dalam kluarga tentunya, termasuk di rumah saya.
Yang terasakan adalah lama kelamaan menjadi jenuh, tiada perjumpaan dengan teman, dengan sesama profesi, tiada berbual berbincang ngalor ngidul apa saja berbual.
Tidak lagi dapat bergumul bercanda di tempat minum kopi atau bersama sama berbincang tentang usaha atau sekedar melepas penat kerja.
Setelah WFH yang terasa adalah jenuh dan jenuh .
Nah untuk itu , maka di rumah berusaha membuat sesuatu dan secara tidak langsung harus kreatif ya apa saja. Memcuci pakaian, membersihkan lantai , menyapu halaman dan lain lain.
Termasuk juga kreatif membuat masakan masakan tertentu, yang mana dulunya tidak pernah menyentuh dapur, maka sekarang menjadi gemar di dapur untuk membuat kue atau pasta.
Lain halnya yang kaum laki laki, sekarang suka menanam bercocok tanam di halaman, di teras dan banyak kreasi telah muncul lantaran banyak waktu di rumah.
Mungkin salah satu cara untuk menghilangkan kejenuhan dari WFH adalah harus kreatif sendiri di dapur, di halaman rumah atau di meja kerja dengan dunia maya internet sekalipun.
Pindahin Pot ke tanah
Salah satunya yang saya kerjakan adalah memindahkan tanaman dari pot ke tanah langsung. Demikian saya lakukan mengingat beberapa hal antara lain untuk lebih mengurangi adanya cacing tanah di dalam pot, mengurangi penyiraman secara rutin. Dan juga membuat lebih leluasa akar berkembang di dalam tanah kepada tanaman tersebut.
Meski sementara sedikit stress tanamannya, namun segera setelah beberapa hari akan menjadi lebih segear dan lebih leluasa hidup berkembang pertumbuhannya.
Beberapa point yang harus diperhatikan manakala memindahkan tanaman:
- Carilah waktu yang sejuk, tidak saat terik matahari
- Carilah media tanahnya yang digemburkan, kalau perlu campurlah dengan media yang bagus dari toko tani atau terbuat dari kompos.
- Yakinkan tidak ada hama tanaman dalam media tanah langsung yang akan ditanami
- Biasanya kalau saya , melakukannya pada sore hari.
- Jangan ditekan terlalu kuat yang hanya akan menyebabkan akar halus putus
- Tambahkan pupuk segera setelah seminggu dipindahkan, untuk mengejar pertumbuhannya
0 Response to "ISOMAN MEMBUAT HARUS KREATIF DI RUMAH"
Post a Comment