Jahe dalam Resep Masakan
August 11, 2020
Ayam Halia |
Sebagai bagian dari resep yang membawa sedap masakan adalah jahe atau Halia, atau beuing, bahing, pege, lahia, sipodeh. Semua nama itu maksudnya adalah Jahe atau Zingiberis Rhizoma. Ada Jahe merah, jahe gajah dan jahe emprit.
Setiap hari masak makanan selalu saja mempergunakan jahe sebagai salah satu resep yang wajib atau lebih banyak dipakai oleh para ibu ibu di dapur. Seolah selain membuat rasa yang sedap, melainkan adalah resep warisan dari nenek moyang dahulu.
Tentu menjadi resep dan atau dalam makanan dan minumam , maka jahe ini sejak dulu telah dikenal sebagai obat bagi kesehatan. Orang jaman dulu melalui suatu empirisme , pengalaman bertahun tahun tanpa laboratorium tetapi sejak turun temurun kepada nak cucu cicit. Sehinga tidak ada lagi pertanyaan kenapa harus mempergunakan jahe, apa perlunya memakai jahe, untuk apa jahe ini dan seterusnya.
Rempah Rempah
Situasi pasar jaman VOC, ilustrasi di Aceh |
Pada jaman penjajahan bahkan sudah diketahui oleh para Belanda bahwa ubi akar tanaman dari Famili Zingiberaceae sehingga pun dengan leluasa membawanya ke tanah Eropa pada jaman itu.
Meski tiada habis habisnya tanaman ini , setelah banyak dibawa para pedagang VOC ke Eropa sebagai rempah rempah konon. Tidak itu saja juga barang tambang emas, perak selain barang herbal tersebut. Tidak kita bahas disini.
Tentu setelah diketahui bahwa didalam Jahe ada manfaatnya yang luar biasa, dan itu adalah :
Sebagai penghangat badan
Sebagai penambah gairah
Penyedap masakan yang bersifat amis
Sebagai minuman berenergi
Obat pelega tenggorokan
Obat penghangat kaki keseleo
Cara mengkonsumsi Jahe
Berbagai cara orang mengkonsumsi Jahe , melalui masakan sehari hari, melalui minuman, bahkan melalui olahan kue, melalui gula gula dan ada yang telah menyiapkan sebagai serbuk seduhan.
Demikian banyaknya manfaat dan diikuti banyaknya olahan berbahan Jahe ini , menunjukkan bahwa memanglah didalam tanaman yang dimanfaatkan ubi akarnya disana penuh kandungan bahan yang diperlukan tubuh.
Adalah minuman dan masakan yang umum saya jumpai dengan Herbak Jahe:
- Tea O Halia
- Kopi O Halia
- Jahe Susu
- SusuTelorMaduJahe
- Ayam Masak Halia
- Jahe Kencur
- Honey Ginger
- Gula Gula Jahe
- Udang masak Halia Pedas
- Halia Bara Gula Aren
- Serbuk Jahe Manis
- Jahe Wangi