Minum Teh Tin Jangan Lupa Air Putih

Teh Daun Tin

Saat ini sudah mulai banyak dikenal dimana mana , bahwa khasiat Teh daun Tin sungguh dahsyat dan munafaat. Teh daun Tin bukan saja di kalangan tertentu saja, namun sudah masuk pasar bahkan online market. Ini menunjukkan betapa mujarabnya minuman bersifat obat yang satu ini.

Nah sekarang kalau kamu merasa ada sesuatu yang kurang di dalam badan. Mengapa tidak gunakan manfaat Pokok Tin ini.  Sudah di sebut dalam ayat suci Al Quran. Surah At Tin. Oleh sebab itu bukan sekedar pokok herbal biasa. Pasangan Tin , biasanya Zaitun dan Kurma. Ketiga ini mengandung zat untuk kehidupan. Oleh karena itu , kamu jangan lupa ya.

Cara membuat Daun Tin kering

Mudah dan sangat praktis cara mempersiapkan daun Tin kering untuk dijadikan minuman teh. 

Setelah daun Tin sehat di petik, maka tinggal di keringkan secara alami dibawah matahari setiap hari. Jangan lupa pilih daun Tin yang sehat, tidak kena bercak karat daun. atau yang masih segar hijau cerah.

Kemudian beberapa hari setelah dikeringkan di tandai keluar bau sedap dan sedikit pahit. Makna ini daun sudah cukup kering. Dan siap dibungkus dikemas untuk di bagikan kepada peminat.

Cara Menyiapkan Teh Daun Tin 

Menyiapkan teh daun tin sangatlah praktis dan cukup mudah. Siapkan dahulu air panas satu cawan. kemudian ambil daun Tin yang sudah dikeringkan tadi, Lalu celupkan untuk beberapa saat, dua atau tiga menit, sampai air menjadi sedikit warna teh bening. Maka minuman teh daun tin siap untuk di coba.

Minum teh daun Tin jangan lupa minum banyak air putih

Setelah mencoba minum teh daun Tin , sebaiknya di anjurkan untuk banyak konsumsi air putih. Setidaknya ini herbal akan menjadi baik kalau disertai dengan cukup air putih. Selamat mencoba

Manfaat Minum Teh Daun Tin Kering

Saya sudah sekian bulan mencoba minum teh daun Tin kering. Namun tidak terus menerus begitu. Akan tetapi dua hari, stop, tiga hari minum ulang, dan sebaliknya , selang seling setiap hari. Alhamdhulillah yang saya rasakan kolesterol turun, meskin jarang jarang minumnya. 

Manfaat lainnya selain untuk mengurangkan kolesterol adalah mengurangkan dan menurunkan :
  1. Kolesterol
  2. Darah Tinggi 
  3. Diabetes
  4. Asam urat
  5. Wasir
  6. Ketegangan urat
  7. Kurang serat 
  8. Asam Lambung

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel